https://rentalmobiltegal.com/tempat-untuk-lib…-edukasi-di-bali/
Tempat untuk Liburan dan Edukasi di Bali menjadi pilihan yang tepat dimana Pengunjung dapat menjelajahi Pura Uluwatu yang menakjubkan, yang terletak di tebing tinggi yang menghadap ke Samudra Hindia, atau Taman Ayun yang indah, yang dikelilingi oleh taman dan arsitektur tradisional Bali. Setiap tempat bersejarah di Bali tidak hanya menyajikan keindahan, tetapi juga cerita yang menghubungkan masa lalu dengan masa kini.
Berwisata ke tempat bersejarah di Bali bisa menjadi pilihan menarik saat berlibur bersama keluarga atau saudara. Mau tahu rekomendasinya? Berikut tempat bersejarah di Bali yang bisa kamu kunjungi!
Istana Kepresidenan Tampaksiring
Istana Kepresidenan Tampaksiring yang terletak di Gianyar, Bali, merupakan salah satu istana resmi Presiden Republik Indonesia. Istana ini tidak hanya menjadi tempat tinggal resmi Presiden saat berkunjung ke Bali, tetapi juga menyimpan nilai sejarah dan budaya yang tak ternilai.
Dibangun pada masa pemerintahan Presiden Soekarno, Istana Tampaksiring mencerminkan arsitektur tradisional Bali yang indah dan megah. Kompleks istana ini terdiri dari beberapa bangunan utama, seperti Wisma Merdeka, Wisma Negara, dan Gedung Wantilan.
Berkunjung ke Istana Tampaksiring akan memberikan Anda pengalaman wisata sejarah dan budaya yang tak terlupakan. Anda akan mendapatkan pengetahuan tentang sejarah istana, budaya Bali, dan juga melihat langsung kehidupan dan pekerjaan Presiden Indonesia selama berada di Bali.
Taman Sukasada
Salah satu taman yang juga menjadi saksi bisu Kerajaan Karangasem di Bali adalah Taman Ujung atau yang juga dikenal dengan sebutan “Taman Sukasada” atau “Taman Ujung Water Palace”. Taman ini pertama kali dibangun pada tahun 1909 sebagai tempat peristirahatan Raja Karangasem. Taman Ujung sempat hancur pada tahun 1963 akibat letusan Gunung Agung. Namun, setelah sekian lama terbengkalai, akhirnya taman ini direnovasi dan pada tahun 2003 dibuka untuk wisatawan.
Saat Anda datang ke Taman Ujung, Anda akan disuguhkan pemandangan alam dari area tertinggi yang dihiasi pilar-pilar tanpa atap. Dari arah tenggara, Anda dapat melihat lautan biru Pantai Ujung. Di sini, Anda juga dapat melihat perbukitan hijau. Selain itu, sisa-sisa bangunan peninggalan kerajaan juga memberikan nuansa klasik yang elegan.
Pura Luhur Uluwatu
Satu lagi pura yang sangat populer adalah Pura Luhur Uluwatu. Pura ini memiliki nilai sejarah yang tinggi. Diperkirakan Pura Luhur Uluwatu dibangun sejak abad ke-8. Pura Luhur Uluwatu merupakan salah satu pura di Bali yang memiliki peran penting dalam peribadatan umat Hindu.
Kompleks Pura Luhur Uluwatu sering menggelar pertunjukan tari kecak khas Bali . Anda dapat menikmati pertunjukan tersebut dengan latar belakang senja dan hamparan Samudra Hindia yang indah. Saat memasuki kompleks pura, Anda harus mengenakan selendang atau kain untuk menjaga kesopanan. Kawasan pura juga masih ditumbuhi pepohonan rimbun yang dihuni oleh kawanan monyet putih.
Desa Penglipuran
Desa Penglipuran sangat terkenal di Bali, bahkan mendunia. Desa ini dijuluki sebagai desa terbersih di Indonesia, sehingga menarik banyak wisatawan untuk datang. Seperti di daerah lain di Bali, Desa Penglipuran juga identik dengan arsitektur tradisional Bali.
Saat memasuki Desa Penglipuran, Anda akan menemukan deretan bangunan kuno yang atapnya terbuat dari bambu yang disusun secara alami. Bangunan-bangunan tua yang terawat baik ini menambah nilai sejarah Desa Penglipuran. Di sana juga terdapat sebuah pura besar yang sering digunakan untuk keperluan keagamaan.
Desa Tenganan
Ingin tahu tentang budaya Bali pada masa pra-Majapahit? Anda bisa datang ke Desa Tenganan di Pegringsingan. Desa Tenganan juga dikenal sebagai Desa Bali Aga atau desa tua. Keindahan perbukitan dengan hutan adat yang masih terjaga akan menyambut Anda di desa ini.
Desa Tenganan memiliki daya tarik budaya yang cukup menarik, mulai dari upacara adatnya yang unik, hingga tradisi perang pandan. Anda juga bisa menemukan kerajinan tenun Gringsing yang sudah langka dan hanya ada di tiga tempat.
Tak perlu khawatir jika Anda datang ke Desa Tenganan, karena meski masih dikenal sebagai desa tua, fasilitas di sini sudah lengkap. Sudah ada area parkir, balai pertemuan, kamar mandi umum, toko suvenir, tempat kuliner, area wifi hingga forest tracking.